Manfaat Kursus Bahasa Mandarin Bersertifikat untuk Karir

Tiongkok menjadi salah satu raksasa dunia di bidang perekonomian. Tiongkok juga memiliki hubungan bisnis yang kuat dengan Indonesia. Tenaga kerja dengan kualifikasi berbahasa Mandarin juga semakin dicari.

Berikut ini benefit yang bisa dirasakan ketika mengikuti kursus bahasa Mandarin bersertifikat.

Benefit Mengikuti Kursus Bahasa Mandarin Bersertifikat

Penutur bahasa Mandarin berjumlah kurang lebih seperempat penduduk dunia. Jadi, sudah waktunya kini belajar bahasa Mandarin untuk memperluas kesempatan kerja. Secara umum, ada tiga benefit yang bisa didapatkan ketika belajar bahasa ini.

1. Membuka Peluang Bekerja di Perusahaan Tiongkok

Tiongkok adalah salah satu negara maju yang melakukan kerja sama bisnis dengan Indonesia. Ribuan perusahaan Tiongkok telah beroperasi atau bermitra di Indonesia. Hal ini tentu membuka peluang untuk berkarir di perusahaan multinasional.

Salah satu kualifikasi yang wajib dipenuhi adalah mahir berbahasa Mandarin. Dengan menguasai bahasa Mandarin, Anda akan memiliki kesempatan lebih besar untuk berkarir di perusahaan Tiongkok.

BACA JUGA  Tips untuk Berinteraksi dengan Recruitment Agency

2. Jenjang Karier Berkembang Pesat

Tiongkok telah menanam modal di Indonesia sebesar 5,18 miliar dolar Amerika. Sehubungan dengan ini, kemampuan berbahasa Mandarin akan semakin dibutuhkan di dunia kerja. Perusahaan Tiongkok tentu akan melirik tenaga kerja yang fasih berbahasa Mandarin.

Jenjang karier karyawan yang mahir dalam berbahasa Mandarin akan lebih diutamakan promosinya. Alasannya karyawan posisi manajerial dan strategis akan lebih sering bertemu langsung dengan stakeholders asal Tiongkok.

3. Membuka Kesempatan dalam Berbisnis

Tak hanya membuka peluang dalam berkarir, menguasai bahasa asing juga meningkatkan peluang dalam membangun bisnis. Mengikuti kursus bahasa Mandarin bersertifikat akan meningkatkan kemampuan berbahasa Anda, baik dalam segi kosa kata, tata bahasa, dan budaya.

Anda bisa memanfaatkan hal tersebut untuk menjadi wirausaha di bidang jasa. Misalnya membuka jasa penerjemah atau interpreter.

BACA JUGA  Ekstrak Biji Buah Pinang Yang Harus Anda Ketahui!

Jika memang ingin membuka peluang, Anda bisa coba belajar bahasa Mandarin dengan native. Tentu saja, pengalaman belajar yang didapatkan bersama penutur asli bahasa Mandarin akan terasa lebih berbeda dan lebih menantang.

Untuk bisa mempelajari bahasa Mandarin secara penuh, ada baiknya untuk memilih lembaga kursus yang terpercaya. Kursus bahasa Mandarin bersertifikat di Fang Mandarin akan memberikan pengalaman belajar langsung bersama guru native.