6 Taman Publik Terbaik Yang Ada Di Singapura

Negara Singapura dikenal sebagai salah satu negara di Asia yang merupakan salah satu tujuan wisata dunia. Singapura yang berada di ujung selatan Malaysia ini merupakan sebuah negara kecil yang memiliki banyak wisata modern. Tercatat setiap tahunnya, negara Singapura dikunjungi lebih dari 15 juta wisatawan asing dari berbagai negara di dunia termasuk Indonesia.

Sebagai salah satu destinasi wisata terbaik di kawasan Asia Tenggara, Singapura memiliki berbagai tempat yang menarik untuk dikunjungi. Diantara beberapa tempat menarik tersebut adalah berbagai taman publik yang indah dan rapi dan tersebar di berbagai tempat di Singapura. Ada beberapa taman publik dan kebun raya yang menjadi destinasi wisata di Singapura dan banyak dikunjungi oleh banyak wisatawan.

Berikut adalah beberapa taman publik dan kebun raya yang menjadi tujuan favorit para wisatawan ketika berkunjung ke Singapura:

Bishan-Ang Mo Kio Park

Bishan-Ang Mo Kio Park adalah salah satu taman publik terbesar yang berada di tengah-tengah negara Singapura. Taman publik ini berlokasi di kawasan Bishan dan berada di garis batas area Bishan dengan area Ang Mo Kio. Disini terdapat beberapa playground, jalur dog-walk, dan berbagai kolam yang ditumbuhi teratai serta beberapa jenis hewan termasuk berang-berang.

BACA JUGA  Wisata Keluarga Harga Terjangkau di Garut

Changi Beach Park

Changi Beach Park atau disebut Taman Pantai Changi adalah area taman di tepi pantai bagian utara kawasan Changi. Menempati area sepanjang 3,3 kilometer diantara Changi Point dan Changi Ferry Road dengan pemandangan sunset yang menarik. Beberapa fasilitas yang ada di sepanjang Changi Beach Park meliputi playground, barbecue pits, fitness corner, restroom dan toilet untuk mandi.

Admiralty Park

Admiralty Park adalah taman nasional seluas 27 hektar yang berada di Singapura dan berbatasan dengan wilayah Johor di Malaysia. Pengunjung bisa menikmati area Admiralty Park dengan menggunakan jalur pejalan kaki yang dibangun mengelilingi taman nasional tersebut. Terdapat banyak fasilitas di kawasan Admiralty Park seperti wifi publik, trek running, area hiking, hingga area pertunjukan dan konser.

Singapore Botanic Garden

Singapore Botanic Garden atau Kebun Botani Singapura adalah kebun raya yang berada di dekat kawasan Orchid Road. Kebun botani ini merupakan salah satu dari tiga kebun raya yang termasuk dalam daftar warisan dunia UNESCO. Koleksi kebun botani Singapura ini mencakup lebih dari 10 ribu spesies flora yang berasal dari berbagai wilayah di dunia.

Gardens by the Bay

Gardens by the Bay merupakan taman alami yang berada di kawasan Central Region dan berdekatan dengan Waduk Marina. Area ini terbagi menjadi 3 bagian yaitu Bay South Garden, Bay East Garden, dan Bay Central Garden. Tahun 2018 lalu, Gardens by the Bay menjadi salah satu destinasi wisata yang dikunjungi oleh lebih dari 50 juta orang.

BACA JUGA  Wisata Kekinian Coban Rondo

Jurong Lake Garden

Jurong Lake Garden adalah salah satu tempat publik yang baru dibuka pada tahun 2019 lalu. Tempat ini merupakan salah satu kebun nasional baru yang diresmikan oleh pemerintah Singapura yang dibangun sebagai tempat wisata publik. Kebun yang mulai dibuka pada 27 April 2019 ini terbagi menjadi Lakeside Garden, Chinese Garden, Japanese Garden dan Garden Promenade.

Beberapa taman dan kebun publik yang ada di Singapura tersebut bisa diakses dan dinikmati oleh masyarakat dan wisatawan. Banyak sekali wisatawan yang datang berlibur ke Singapura selalu menyempatkan mengunjungi beberapa tempat tersebut termasuk wisatawan dari Indonesia. Para wisatawan dari Indonesia biasanya menggunakan jasa agen wisata yang menawarkan paket wisata Asia untuk berlibur di Singapura.