FAKTA UNIK

Gemes! Berikut Inspirasi Outfit Hijab Print Untuk Main Bareng Anabul!

Gemes! Berikut Inspirasi Outfit Hijab Print Untuk Main Bareng Anabul!

Halo, perempuan!

Anabul, kamu sudah pernah dengan istilah ini belum? Ya, anabul merupakan singkatan dari anak bulu, yaitu hewan peliharaan yang berbulu. Beberapa jenis hewan peliharaannya antara lain kucing, anjing, hingga kelinci. Namun, pada umumnya, mayoritas orang Indonesia lebih banyak merawat kucing.

Nah, coba buat kamu- perempuan yang punya hewan peliharaan kucing, yuk angkat tangannya!

Pada dasarnya nih, merawat dan menjaga hewan peliharaan terkhusus kucing itu susah-susah gampang. Sama halnya seperti merawat manusia, hewan peliharaan juga butuh kasih sayang dan perawatan. Mereka juga punya perasaan atau rasa emosional juga lho, jadi kamu- perempuan juga harus memahami bahasa mereka melalui gerak-geriknya.

Dalam perihal kasih sayang, kira-kira bagaimana cara kamu menunjukkannya?

Tapi, diantara ketiga cara diatas, ternyata kamu juga bisa lho menunjukkan kasih sayang lain dengan cara mengajaknya bermain di sekeliling kompleks rumah. Karena mereka layaknya makhluk hidup seperti manusia, tentu si anak bulu ini butuh refreshing atau penyegaran dan udara segar sebagai hiburan karena bosan dikandang. Jalan-jalan ini juga bisa jadi bagian quality time kamu bersama si anak bulu.

Nah, tapi sebelum kamu- perempuan mulai menyiapkan waktu quality time bersama si anak bulu, ada baiknya kamu siapkan juga outfit minimalis dengan hijab printing yang bisa membuat tampilanmu makin stylist. Dijamin, waktu bermain akan semakin menyenangkan dan nyaman untuk kamu dan si anak bulu.

Kalau kamu bingung harus pakai atau mix & match outfit yang mana, bisa nih intip style-nya kak Nabila Zirus satu ini.

Paduan sederhana sehari-hari yang terdiri dari t-shirt atau sweater polos dengan warna yang lembut dipadu bersama celana hitam dan hijab print (selalu) motif geometrik ala Nabila Zirus cocok nih kamu tiru dan modifikasi.

Mungkin, untuk versi kamu, hijab printing motif geometrik ini bisa diganti dengan motif lainnya seperti motif floral agar lebih memberikan kesan manis dan fresh pada tampilanmu. Bisa juga pilih motif lain seperti animal karena sesuai tema dan kegiatan yang ingin kamu lakukan yaitu quality time bersama hewan peliharaan kesayangan.

Gimana nih, perempuan, atas inspirasi outfit ala Nabila Zirus  dengan hijab print untuk main dengan si anak bulu alias kucing peliharaan? Minimalis, manis, dan stylist juga ya hasil akhir padu-padannya. Dengan inspirasi outfit diatas, kamu bisa jadikan momen bermain jadi ajang photshot juga seperti yang dilakukan kak Nabila.

Hayo, yang punya anak bulu dirumah, yuk mulai siapkan outfit yang kece untuk quality time nanti. Selamat menghabiskan waktu dan bersenang-senang ya!

Exit mobile version